REVIEW SMOOTO ALOE-E SNAIL BRIGHT GEL, SMOOTO TOMATO ALOE SNAIL JELLY SCRUB & SMOOTO TOMATO COLLAGEN WHITE & SMOOTH MASK


Haloha Assalamualaikum semua,

Bagaimana kabar kulit kamu after a long holiday ? Tambah kinclong atau malah kusam seperti kulit aku. As you guys know libur panjang (re: lebaran) kemarin aku pergi ke dua pulau yaitu Bali dan Flores. Berlibur ? Hmm tepatnya aku berkunjung ke kota asal suami sekaligus berlibur juga sih hehheee. Nah oleh-oleh dari long holiday itu adalah kulit gosong alias terbakar plus ada flek hitam dong, lengkap penderitaan gue ~ kebahagiaan kali wkkwk #serbapalsu.

Nah ku mencari –cari dong produk yang bisa mengembalikan kulitku ke normal lagi tapi ga pake ribet dan kemasannya mesti kudu wajib travel friendly. Kenapa ? Karena diliburan kali ini bawaan aku OVER BAGGAGE  bahagia sekali kan bebku ?wkwkwk.

Nah intro yang panjang itu semoga ga bikin kalian eneg ya. Jadi solusinya apa ? Alhamdulillah aku menemukan si dia, ecie si diaa, siapakah dia ? Yaa kali ini Oliv mau memperkenalkan ke kamu semua produk SMOOTO ? pernah denger ? Belum ? Kalau belum yuk kenalan sama produk ini.

Smooto adalah salah satu merek produk perawatan kulit. Smooto Indonesia ini adalah skincare Thailand teknologi Jepang. Bahan-bahan nya berasal dari berbagai ekstrak buah dari Jepang, Produk skincare dengan japan technology No. 1, best selling di Thailand, dan sudah terjual 90 juta pcs. BOMB.



Nah disini aku memakai 3 rangkaian dari produk SMOOTO , penasaran apa aja produknya ? keep on watching reading beb. 

SMOOTO ALOE-E SNAIL BRIGHT GEL

Klaim
source : www.smooto.co.id


Packaging

Packagingnya as I said before ini tuh travel friendly banget. Satu genggam tangan lebih sedikit, Tangan aku cukup mungil beb that’s why lebih sedikit #alesan. Produk ini isinya 50ml. Lebih dari cukup untuk wajah aku. Berbagai keterangan mengenai cara pakai, komposisi, dan kegunaan menggunakan bahasa Thailand dan bahasa Indonesia.

Keterangan yang tercantum di produk ini sangat lengkap, mulai dari keterangan standar yang memang harus tercantum ,  seperti cara pakai, komposisi, expired date dan kegunaan Selain itu ada keterangan PAO, apa itu ? PAO adalah keterangan mengenai jangka waktu sebaiknya produk ini digunakan. Produk ini sebaiknya digunakan 1 bulan sejak dibuka. Setelah 1 bulan kalau masih ada gimana? BUANG ~ ORANG KAYAA wkwkw
Tekstur dan Wangi






Teksturnya seperti gel bening, konsistensinya cair, dan wanginya soft. Mudah meresap dan tidak lengket.

Cara Pakai
source : www.smooto.co.id

source : www.smooto.co.id



Ingredients


Dapat dilihat bahwa memang kandungan utamanya adalah Aloe Vera , yha 99,5 % Aloe Vera guys, jadi kita benar-benar mendapatkan khasiat Aloe Veranya ya dari produk ini.


Result


Aku sih YES , produk ini sangat membantu kulitku yang terbakar matahari menjadi tenang dan mampu mencegah terjadinya iritasi sampai kemerahan. Aku memakai produk ini sangat sering ketika di Bali, kering, oles, kering, oles, karena ketika dioleskan ada sensasi dingin yang membuat kulitku nyaman. Alhasil kulitku jadi lembab dan ini menjadi jalan yang baik for my another skincare to give their best result on my skin.Produk ini juga berfungsi dengan baik ketika menjadi base makeup. Sangat cepat meresap di kulitku dan tidak terasa lengket sama sekali. Sehingga tanpa primer sekalipun, foundation diwajahku mampu bertahan selama 5 jam dibawah teriknya matahari di Denpasar. BOMB.
Beruntusan ? Jerawatan ? Alhamdulillah dua hal yang kubenci itu tidak muncul dengan pemakaian produk ini.

Harga

Rp45.000,00

Rate
4/5
SMOOTO TOMATO ALOE SNAIL JELLY SCRUB

Ini adalah produk scrub yang bisa diaplikasikan di wajah dan di tubuh (face and body).
Packaging


Packagingnya ini tuh travel friendly banget sama dengan produk sebelumnya. Satu genggam tangan lebih sedikit, Tangan aku cukup mungil beb that’s why lebih sedikit #alesan. Produk ini isinya 50ml. Kemasannya super duper cute. Ini penting, karena kemasan yang cute ga malu-maluin dibawa kemana-kemana. Berbagai keterangan mengenai cara pakai, komposisi, dan kegunaan menggunakan bahasa Thailand dan bahasa Indonesia.



Keterangan yang tercantum di produk ini sangat lengkap, mulai dari keterangan standar yang memang harus tercantum ,  seperti cara pakai, komposisi, expired date dan kegunaan Selain itu ada keterangan PAO, apa itu ? PAO adalah keterangan mengenai jangka waktu sebaiknya produk ini digunakan. Produk ini sebaiknya digunakan 1 bulan sejak dibuka. Setelah 1 bulan kalau masih ada gimana? BUANG ~ ORANG KAYAA wkwkw
Tekstur dan Wangi




Teksturnya seperti gel berwarna hijau muda dengan butiran scrub yang sangat-sangat halus dan kecil Wanginya soft sekali hamper tidak tercium.

Cara Pakai



source : www.smooto.co.id


Basuh kulit dengan air lalu scrub dan pijat, diamkan selama 1 menit, kemudian bilas dengan air.

Ingredients


Scrub lembut dan tidak membuat iritasi , membantu mengangkat kulit mati secara efektif. Mengandung lycopene, lidah buaya, ektrak siput, dan minyak tea tree yang membantu kulit terlihat cerah secara alami, mengurangi visibilitas bekas luka, kulit terasa halus.
Tomat: mencerahkan dan menyehatkan kulit
Lidah buaya: Membantu mengurangi visibilitas bekas luka dan bintik hitam
Sekresi siput: Mengembalikan kondisi kulit, pori terlihat lebih kecil
Minyak Pohon Teh: Membantu menyerap minyak berlebih, mengurangi komedo dan jerawat.

Result

Walaupun mengandung scrub, kamu jangan takut ya, butiran scrubnya sangat halus, sehingga tidak akan menyakiti wajah kamu. Namun memang terasa kurang bersih jika digunakan dibagian tubuh selain wajah.Aku menggunakan scrub ini di wajah seminggu sekali dan menggunakannya pada tubuh selain wajah setiap sebelum mandi, terutama bagian ketiak. Overall aku suka dengan produk ini karena mampu membantu membersihkan ketiak dan bagian-bagian tubuh yang terasa sensitive jika digosok terlalu berlebihan karena butiran scrubnya yang sangat halus..

Harga

Rp45.000,00

Rate
3.9/5

SMOOTO TOMATO COLLAGEN WHITE & SMOOTH MASK

Klaim



Masker tomat yang segar, mengembalikan kulit yang mengalami dehidrasi, mencerahkan kulit, mengencangkan pori-pori, dan mengontrol minyak.
Manfaat: Masker tomat yang segar adalah formula khusus yang memberi banyak nutrisi untuk kulit. Kulit terlihat lebih muda, cerah, dan lembab, juga mengecilkan pori-pori dan mengontrol minyak. Kulit akan terasa halus dan sehat.

Packaging



Packagingnya ini SANGAT travel friendly banget sama dengan produk sebelumnya.Produk ini bisa kamu selipkan dikantong celana jeans. Praktis bukan ? Produk ini isinya 2 sachet dengan netto 10 grl. Kemasannya super duper cute. Ini penting, karena kemasan yang cute ga malu-maluin dibawa kemana-kemana. Berbagai keterangan mengenai cara pakai, komposisi, dan kegunaan menggunakan bahasa Thailand dan bahasa Indonesia.
Tekstur

Teksturnya seperti gel berwarna kemerahan dengan buliran ekstrak tomat dan wanginya sangat soft.

Cara Pakai
source : www.smooto.co.id

Setelah cuci muka atau scrub wajah menggunakan smooto tomato aloe snail jelly scrub, gunakan agak tebal selama 5-10 menit lalu cuci. Untuk hasil maksimal gunakan 2-3 kali seminggu. Walaupun produk ini berwarna kemerahan namun ketika dioleskan ke wajah akan menjadi bening.

Ingredients



Result


Setelah memakai ini kulitku terasa lembab dan fresh dan membuat makeup wajahku terlihat lebih flawless. Belum ada efek yang wow terkait perubahan warna kulit, perbaikan tekstur kulit dll.  Salah satu kelebihan masker ini adalah masker ini cepat banget kering di kulit aku which means I like it. Karena menghemat waktuku banget.

Harga
Rp35.000,00

Rate
3.8/5

Kesimpulannya dari ketiga produk ini aku paling suka dengan SMOOTO ALOE-E SNAIL BRIGHT GEL.
Karena nyata berfungsi ampuh membantu kulitku menjadi tenang dan kalem walaupun abis babak belur dihajar matahari.




Dimana kalian bisa mendapatkan produk ini ?
Website
www.smooto.co.id
SMS / WA
087834754878
LINE : @smootoindonesia (pake @)
Instagram
https://www.instagram.com/smootoindonesia 

REVIEW SMOOTO ON YOUTUBE

THIS IS COLLABORATION SMOOTO INDONESIA X BEAUTY GOERS


 IG :

FACEBOOK : 
Share: